|
|
|
|
KabarIndonesia - Jababeka Senior Living mempersembahkan Luxury Retirement Home, suatu konsep konsep layanan hunian bagi Senior (lansia) dengan standar hotel bintang empt tetapi perhatian dan kepeduian team Care sebagaiman layaknya tinggal di rumah sendiri yg penuh kasih sayang. Home Sweet selengkapnya....
|
|
|
HIBURAN
Penyanyi Remaja Indonesia Claudia Santoso dan Maria Sinaga Catat Sejarah Juara Kompetisi Menyanyi Internasional
Oleh : Danny Melani Butarbutar | 19-Nov-2019, 13:33:56 WIB
|
KabarIndonesia - Jakarta, Dunia musik dan nyanyi Internasional pada bulan November ini digemparkan oleh dua penyanyi remaja asal Indonesia, bahkan bisa dicatat dalam sejarah orang-orang yang mengharumkan nama Indonesia.
Pssalnya, pada Minggu (10/11/2019) waktu setempat, Claudia Emmanuela Santoso diumumkan sebagai pemenang The Voice of Germany 2019. Claudia Emmanuela Santoso yang tampil memukau dengan "I Have Nothing" dari Whitney Houston itu memperoleh voting tertinggi dari empat peserta lainnya.
Sosok gadis asal Cirebon ini, Claudia Emmanuela Santoso mendadak menjadi trending topik pembicaraan di kancah musik internasional. Ia berhasil menjadi jawara di ajang pencarian bakat The Voice of Germany. Padahal, sebelumnya Claudia Emmanuela Santoso yang dipanggil akrab Audi ini sempat gagal mengikuti ajang kompetisi Mamamia, AFI, dan Idola Cilik. Bahkan pernah dikritik pedas dan dianggap sepele oleh seorang juri (Saipul Jamil) di ajang pencarian bakat Mamamia tahun 2014.
Kerja keras Claudia Emmanuela Santoso kini telah membuahkan hasil yang manis, melampaui ekspektasinya semula di dalam negeri. Dan, kini tak hanya menjadi juara The Voice of Germany 2019, Claudia juga sudah memiliki single perdana. Lagu pertama karyanya sendiri berjudul Goodbye, yang peluncurannya semakin meningkatkan popularitasnya.(Baca: http://www.kabarindonesia.com/berita.php?pil=9&jd=Suara+Terbaik+Jerman+Itu+Berasal+Dari+Cirebon+Indonesia&dn=20191117132344 )
Mengikuti jejak Claudia, kini seorang remaja asal Bekasi, Jawa Barat, Maria Sinaga (14), juga turut mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Maria berhasil mengharumkan nama Indonesia setelah keluar sebagai juara dalam kompetisi menyanyi internasional, I-Sing World 2019, pada kelas junior, yang digelar di Stockholm, Swedia, pada 10-13 November lalu.
Dikabarkan di babak final, Maria membawakan lagu berjudul "Tundukkan Dunia" yang dipopulerkan oleh Bunga Citra Lestari. Saat tampil dihadapan dewan juri, Sekretaris Ketiga Pensosbud KBRI Stockholm, Fajar Primananda, kepada Antara London, Sabtu (16/11/2019, mengatakan bahwa Maria juga mengenakan pakaian adat Indonesia (Kalimantan).
Tak hanya mendapat gelar juara pertama, Maria juga meraih Special Awards, yakni Best Vocal Technique. Maria Sinaga, dikabarkan terpilih sebagai wakil Indonesia untuk kategori Junior, setelah memenangkan Asian Dreamerz, kompetisi tingkat Asia pada Juni lalu.
Sebenarnya, selain Maria, masih ada satu lagi anak bangsa yang ikut berkompetisi di ajang itu. Dia adalah Namie (9) asal Surabaya, Jawa Timur, yang berhasil merebut juara ketiga. Maria dan Namie berhasil menyisihkan peserta dari negara lain, di antaranya Belgia, India, dan Selandia Baru.
Internasional I-Sing World di Swedia ini merupakan kompetisi menyanyi tingkat dunia yang diselenggarakan setiap tahun oleh I-Sing Academy dan baru diperkenalkan tahun ini untuk kategori usia anak-anak antara 6-16 tahun.
Kompetisi ini diikuti peserta dari 26 negara yang terbagi dalam kategori dewasa dan junior, dengan penyelenggara I-Sing Academy bekerja sama dengan O’learys, Stockholm, Swedia. I-Sing world pada 2020 rencananya diadakan di Malaysia.
Mengutip Kompas.com, Minggu (17/11/2019), dikabarkan bahwa setelah menjadi juara, Maria bakal terbang ke Korea Selatan untuk mengikuti pelatihan di sebuah agensi hiburan di sana. Tak dijelas secara rinci agensi hiburan mana yang bakal melatih Maria.
"Dari ajang perlombaan I-Sing World Junior 2019 ini, selain memperoleh uang tunai, piala, medali, dan piagam, Maria juga mendapat kesempatan untuk mengikuti training di Seoul, Korea Selatan dan bergabung dengan salah satu entertainment company di Seoul," demikian informasi yang tercantum dalam laman kemlu.go.id. (*)
|
|
|
|
|
|
|
|
Camat Nassau Timbul Sipahutar (kiri) meninjau Pendaftaran Pilkades di Desa Lumban Rau Utara, Kecamatan Nassau, Kabupaten Toba Samosir, Rabu (25/09/2019)selengkapnya.... |
|
|
|
|
|